Paduan Suara

Paduan suara merupakan salah satu ekstrakurikuler pilihan yang disediakan oleh SD N Krajan. Ekstrakurikuler ini diperuntukkan bagi peserta didik kelas tinggai, yaitu kelas 4-6. Tim paduan suara dilatih agar dapat menyanyi dengan baik dan benar. Selama ini, paduan suara yang sudah terlatih ditampilkan dalam beberapa acara yang diselenggarakan oleh SD N Krajan. Bahkan tim paduan suara ini pun sudah pernah tampil di hadapan Bapak Bupati Bantul pada Bulan Mei tahun 2023 lalu dalam kegiatan “Launching Buku dan Gelar Karya P5”.