Juara Lomba Angklung Tingkat Propinsi DIY

Akhir tahun 2023 lalu, SD N Krajan pertama kali mengikuti lomba angklung tingkat Propinsi DIY. Lomba yang dilaksanakan di Ramayana Ballet Purawisata Yogyakarta ini diikuti oleh peserta dari sekolah-sekolah yang berasal dari beberapa kabupaten dan kota di Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Ada 2 tim dari SD N Krajan. Tim 1 “Senandung Samudera” terdiri dari peserta didik kelas 1 s.d. 3. Sedangkan Tim 2 “Gema Nada Bahari” terdiri dari peserta didik kealas 4 s.d. 6. Dua tim ini mendapatkan 4 piala sekaligus dalam lomba tersebut, yaitu Juara 1 Klasemen Lanjutan, Juraa 2 Klasemen Utama, Juara 1 Best Kostum Klasemen Lanjutan, dan Juara Favorite.